1966-12-19 Kesatuan-Kesatuan Aksi Dukung Persahi dan IKAHI Tuntut Pengadilan Untuk Bung Karno

Kesatuan-Kesatuan Aksi Dukung Persahi dan IKAHI Tuntut Pengadilan Untuk Bung Karno [1]

 

SENIN, 19 DESEMBER 1966 KAMI, KASI, KAWl, KATI, KANI, KAPPI, KAGI, KABI, KAPI bersama-sama Front Pemuda dan Sekber Golkar menyatakan mendukung “Deklarasi Keadilan dan Kebenaran” yang ditandatangani oleh Ketua Umum Persahi, Mashuri SH, dan Ketua Ikahi, Asikin Kusumah Atmadja SH. Dukungan itu diberikan mengingat keyakinan mereka bahwa Bung Karno, berdasarkan fakta yuridis, terlibat dalam G.30.S/PKI.

(DTS)

 

[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 01 Oktober 1965 – 27 Maret 1968”, hal 136 . Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.