Jenderal Soeharto Himbau Rakyat Untuk Menjaga Persatuan[1]
JUM’AT, 24 FEBRUARI 1967 Sehubungan dengan penyerahan kekuasaan pemerintahan dari Presiden Soekarno kepada Jenderal Soeharto, maka Pemegang Ketetapan MPRS No. IX/1966 itu hari ini mengeluarkan seruan kepada segenap rakyat Indonesia. Dalam seruan tersebut, Jenderal Soeharto menghimbau seluruh rakyat akan perlunya kesatuan dan perÂsatuan untuk hidup gotong-royong, tanpa anarki dan tanpa kesewenangÂ-wenangan dan kekuasaan absolut. (DTS)
[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 01 Oktober 1965 – 27 Maret 1968”, hal 161-162 . Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003