Presiden Soeharto Instruksikan Kabulog Jaga Ketersediaan Sembako[1]
RABU, 26 DESEMBER 1979, Presiden Soeharto menginstruksikan Kepala. Bulog, Bustanil Arifin, untuk menjaga kelestarian penyediaan sembilan bahan pokok, terutama beras, terigu, gula, dan daging, menjelang akhir tahun 1979. Diinstruksikan pula oleh Presiden agar Bulog ikut mengatur pemasaran temak ayam dan membantu pengarahannya sejak dari produksi, pemotongan sampai ke pemasarannya. Demikian dikatakan Bustanil Arifin setelah menghadap Presiden Soeharto di Bina Graha siang ini. (WNR)
[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 236. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003