1989-03-06 Memperoleh Penghargaan PBB, Presiden Soeharto: Pembangunan Bukan Untuk Memperoleh Penghargaan, Melainkan Kesejahteraan Rakyat

Memperoleh Penghargaan PBB, Presiden Soeharto: Pembangunan Bukan Untuk Memperoleh Penghargaan, Melainkan Kesejahteraan Rakyat [1]

 

SENIN, 6 MARET 1989 Presiden Soeharto mengatakan bahwa Indonesia membangun bukan untuk mencari penghargaan dunia, melainkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya seeara menyeluruh. Kendati demikian Indonesia merasa bersyukur jika usaha-usahanya dalam melaksanakan pembangunan mendapat penghargaan dunia.

Demikian dikatakan Kepala Negara ketika menerima Kepala BKKBN Haryono Suyono di Rina Graha siang ini. Pernyataan itu dikemukakan Kepala Negara sehubungan dengan akan diserahkannya penghargaan dari Lembaga. Kependudukan PBB untuk Presiden Soeharto di New York pada bulan Juni mendatang. Penghargaan tersebut diberikan atas keberhasilan Presiden Soeharto menggerakkan program KB di Indonesia selama ini. (DTS)

[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 21 Maret 1988 – 11 Maret 1993”, hal 138. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: Nazaruddin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

 

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.