1990-07-03 Memperoleh Laporan Korban Terowongan Mina, Presiden Soeharto Menyampaikan Bela Sungkawa

Memperoleh Laporan Korban Terowongan Mina, Presiden Soeharto Menyampaikan Bela Sungkawa [1]

SELASA, 3 JULI 1990 Malam ini, selesai melapor kepada Presiden Soeharto,  Menteri Agama ad interim Soepardjo Rustam mengatakan bahwa Kepala Negara menyatakan rasa dukacitanya yang mendalam sehubungan dengan terjadinya musibah terowongan di Mina kemarin, yang meminta korban ratusan jiwa jamaah haji Indonesia.

Dikatakannya pula bahwa sampai saat ini masih belum diketahui berapa banyak korban yang jatuh. Hal ini masih terus diupayakan informasi yang tepat dari pemerintah Arab Saudi oleh Amirul Haj Indonesia, Menteri Agama Munawir Sjadzali. (DTS)

[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 21 Maret 1988 – 11 Maret 1993”, hal 317. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: Nazaruddin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.