STEWART TENTANG REDUKSI PASUKAN INGGRIS DI MALAYSIA

STEWART TENTANG REDUKSI PASUKAN INGGRIS DI MALAYSIA [1]

Canberra, Antara-Reuter

Menteri luar negeri Inggris Michael Stewart mengatakan hari Minggu, bahwa pengurangan pasukan2 Inggris di Malaysia. bilamana konfrontasi Indonesia berachir, “sudah pasti tidak akan bararti suatu penghentian peranan pemeliharaan perdamaian kami di Asia Tenggara”.

Menlu Stewart memberikan djaminannja ini dalam pidatonja tertulis pada suatu djamuan makan siang jang diadakan oleh National Press Club di Canberra sebagai, kepala delegasi Inggris kepertemuan Dewan Seato jang dibuka hari Senin.

Dikatannja, bahwa Inggris mendukung penuh politik Amerika Serikat di Vietnam.

Latihan Bersama 400 Instruktur ABRI

Gubafelim Majdjen A. Taher menerangkan, bahwa mulai bulan Agustus 1966 jad. Di AKMIL akan dilatih bersama sebanjak 400 orang instruktur ABRI jang terdiri dari para pelatih keempat Angkatan. Latihan tsb. dalam rangka pengintegrasian terhadap Akademi dengan Kesatuan2 dan untuk mempelopori kerdjasama antara keempat Angkatan jang akan dimulai achir tahun ini. Latihan bersama itu akan berlangsung antara 2 atau 3 bulan. (DTS)

Sumber: ANTARA (26/06/1966)

[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku I (1965-1967), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal 338-339.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.