1972-07-08 Presiden Soeharto Menerima Bekas Raja Belgia Leopold

Presiden Soeharto Menerima Bekas Raja Belgia Leopold[1]

 

SABTU, 08 Juli 1972. Presiden Soeharto hari ini di Istana Merdeka menerima kunjungan bekas Raja Belgia, Leopold. Leopold datang untuk mengucapkan terima kasihnya atas fasilitas-fasilitas yang diterimanya selama kunjungannya di Sumatera. Kepada pers ia mengatakan bahwa kunjungannya ke Indonesia adalah untuk mengenang kembali kunjungan yang dilakukannya 40 tahun yang lalu, antara lain ke Jambi, Danau Toba, Sibolga, Pulau Nias, Padang, dan Bukittinggi. (AFR).



[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 28 Maret 1968-23 Maret 1973”, hal 452. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.