KEBULATAN TEKAD BAKOM-PKB SULSEL

KEBULATAN TEKAD BAKOM-PKB SULSEL

Warga Badan Komunikasi Penghayatan Kesatuan Bangsa (Bakom-PKB) Propinsi Sulsel mengeluarkan pernyataan keberatan tekad, mengusulkan kepada MPR hasil Pemilu 1982 untuk menetapkan Jenderal (Purn) Soeharto sebagai bapak pembangunan nasional.

Dalam pernyataan itu juga dicantumkan agar Majelis Permusyawaratan Rakyat hasil Pemilu 1982 memilih dan mengangkat kembali Jenderal (Purnawirawan) Soeharto sebagai Presiden RI untuk masa jabatan 1983-1988. Untuk itu, memohon kesediaan Pak Harto berkenan menerima usul tersebut.

Warga Bakom-PKB propinsi Sulsel, pesertarapat kerja Bakom-PKB tanggal 21 Oktober 1981 itu yang mengeluarkan pernyataan tersebut yang ditandatangani oleh 58 orang peserta, mengharapkan Muspida Tingkat I Propinsi Sulsel menyampaikan pernyataan kebulatan tekad itu kepada Pimpinan DPR/MPR RI untuk jadi bahan pertimbangan dalam sidang MPR hasil Pemilu 1982. (DTS)

Ujungpandang, Antara

Sumber: ANTARA (03/11/1981)

Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku "Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita", Buku VI (1981-1982), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 245.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.