1972-03-18 Presiden Soeharto Terima Suku Dayak

Presiden Soeharto Terima Suku Dayak

(Kepala Suku Dapatkan Bibit dan Alat Pertanian )[1]

 

SABTU, 18 Maret 1972, Siang ini Presiden Soeharto menerima 21 orang kepala suku Dayak dari Kalimantan Barat di Istana Merdeka. Mereka telah berjasa ikut membantu ABRI dalam menumpas gerombolan PGRS di daerah itu. Dalam sambutannya, Presiden mengatakan bahwa, pemerintah pusat mengirimkan pasukan ke Kalimantan Barat karena menyadari perlunya segera memberantas gerombolan itu untuk menjamin ketertiban dan keamanan. Sambil mengucapkan terima kasih atas kesediaan sukuk Daya untuk membantu operasi-operasi militer, Jenderal Soeharto mengatakan bahwa tanpa bantuan rakyat satuan-satuan bersenjata tidak akan berhasil. Pada kesempatan itu Presiden telah memberikan kenang-kenangan berupa bendera merah putih, foto Presiden dan Ibu Tien Soeharto, radio transistor, jam tangan, benih padi gogo, benih padi sawah, bibit jagung, kacang tanah, kedele dan cangkul, kepada setiap kepala suku.  (AFR)



[1] Dikutip Langsung dari Buku Jejak Langkah Pak Harto 28 Maret 1968-23 Maret 1973, hal 426

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.