DUBES TURKI SERAHKAN SURAT KEPERCAYAAN
Dubes baru Turki untuk RI, Haluk Kocam, hari Kamis, menyerahkan surat-surat kepercayaan kepada Presiden Soeharto dalam suatu upacara di “Ruang Kredensiil” Istana Merdeka.
Dubes Kocaman (62 tahun) adalah diplomat senior, ia menggantikan almarhum Semih Baran, yang beberapa waktu berselang meninggal dunia di Turki setelah menyelesaikan tugasnya di Indonesia.
Presiden mengemukakan pentingnya kerjasama antarbangsa yang dalam jaman sekarang semakin terasa kebutuhannya. Ia menyambut hasrat Dubes Turki untuk meningkatkan hubungan bilateral kedua negara di segala bidang termasuk dalam forum-forum Internasional.
Dubes Kocaman juga mengemukakan keyakinan pengembangan hubungan kedua negara yang dinilainya telah bagus selama ini.
“Tanpa keraguan, pengembangan hubungan ini sifatnya tidaklah terbatas,” katanya.
Seperti biasa pada setiap upacara penerimaan surat-surat kepercayaan dubes asing, diplomat yang bersangkutan sebelumnya memeriksa barisan kehormatan di halaman istana dan mendengarkan lagu kebangsaannya sendiri yang dimainkan korps musik. Dan setelah upacara penyerahan selesai, sebelum meninggalkan tempat, diplomat yang bersangkutan mendengarkan dulu lagu kebangsaan tuan rumah. (DTS)
…
Jakarta, Kompas
Sumber: KOMPAS (04/08/1978)
—
Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku IV (1976-1978), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 706-707.