PERTEMUAN PM ITALIA PRESIDEN RI SOEHARTO
Jakarta, Antara
PRESIDEN SOEHARTO dan Perdana Menteri Italia Giovanni Goria hari Rabu (6/1/1988) sepakat untuk meningkatkan hubungan kerja sama kedua negara, khususnya di bidang ekonomi, dengan melakukan kontak-kontak langsung, baik pada tingkat pejabat pemerintah, pengusaha maupun rakyat.
Dengan kontak-kontak itu, hasil kerja sama kongkrit Indonesia dan Italia diharapkan dapat tercapai, demikian dikemukakan Menteri Sekretaris Negara Sudharmono kepada wartawan seusai pembicaraan Presiden Soeharto dan PM Giovanni Goria selama sekitar satu setengah jam di Istana Merdeka Jakarta.
Menurut Sudhannono, PM Italia menyatakan kepada Presiden Soeharto minat dan kesediaan Pemerintah Italia untuk membicarakan kerja sama kedua negara di bidang ekonorni, ilmu pengetahuan dan teknologi dengan mengembangkan sumbersumber daya di Indonesia, yang akan memberi manfaat bagi kedua negara.
Sebaliknya, Presiden Soeharto menegaskan kepada tamunya bahwa Indonesia membuka pintu untuk kerja sama dengan luar negeri.
Namun, ia menambahkan bahwa negara-negara yang ingin mengadakan kerja sama dengan Indonesia diharapkan pengertiannya untuk sekaligus memperhatikan tantangan yang dihadapi Indonesia dalam melaksanakan pembangunan dewasa ini, yakni adanya keterbatasan dalam pembiayaan rupiah.
Kepala Negara mengemukakan hal itu setelah terlebih dulu menjelaskan tentang sejarah dan tujuan perjuangan bangsa Indonesia sejak masa penjajahan sampai masa pembangunan Orde baru.
Di samping itu, iajuga menjelaskan strategi pembangunan nasional yang ditentukan rakyat sesuai UUD 1945 dan Pancasila.
Dalam pertemuan di Istana Merdeka itu, Soeharto dan Goria juga bertukar pandangan tentang berbagai masalah bilateral, regional dan internasional, baik dibidang politik maupun ekonomi.
Goria tiba di Jakarta Rabu pagi untuk kunjungan selama dua hari. Ia dating bersama sebuah delegasi ekonomi. Sebelumnya ia dan rombongan telah mengunjungi Malaysia dan Singapura.
…
Jakarta, ANTARA
Sumber : ANTARA (06/01/1988)
…
Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku X (1988), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 1-2.