TH. 1970 KAMPANJE PEMILU AKAN MEMUNTJAK DAN DLM TAHUN 1970 PULA PKI AKAN BERUSAHA COME BACK [1]
Djakarta, Berita Yudha
Pangdam V Djaya Majdjen Amir Machmud menjatakan bahwa tugas pokok Kodam adalah dengan tetap memelihara aspirasi Orde Baru dengan menegakkan hukum dan demokrasi terus membangun.
Berkata Pangdam bahwa “suatu seni lah apabila kita dapat membangun dan PKI come back”.
Hal ini dikemukakan pada upatjara serah-terima djabatan Wakil Kepala Staf Kodam Djaya di aula Kodam Rabu siang antara Kolonel G.H. Mantik dengan penggantinja Kolonel Maniuruk. G.H. Mantik selandjutnja akan bertugas di DPRGR sebagai anggauta, sedang Kolonel Maniuruk hanja mendjabat dosen pada Seskoad Bandung.
Sebelumnja Pangdam Djaya menjelaskan, Kodam V Djaya ini harus dapat mengamankan pemerintah dengan prosesnja, serta realisasi umumnja itu. Untuk mensukseskan Rentjana Pembangunan Lima thn penjebab itu diharapkan pada achir tahun pantja tertib harus terwudjud.
Sebagaimana diketahui, tahun 1971 telah ditetapkan oleh MPRS sebagai tahun pemilihan umum, demikian Pangdam V Djaya. Maka dapat diperkirakan bahwa pada tahun 1970 kampanje untuk itu akan memuntjak.
Sedangkan PKI pun akan berusaha “come back” pada th 1970, maka pengatjauan di bidang pembangunan merupakan rentjana mereka. Menurut Pangdam V Djaya PKI dapat “come back” melalui kekatjauan politik, ekonomi sosial, mental kebudayaan dan kelengahan Hankam.
Karena itu Pangdam V Djaya mengingatkan agar didalam potensi Orba dihindari kelengahan didalam bidang tsb jang akan merupakan pintu “come backnja” PKI.
Dalam hubungan ini dikemukakannja djawaban salah seorang tokoh PKI atas pertanjaan jg berwadjib ketika diperiksa bahwa ia jakin “PKI akan come back, apabila saudara sedang tidur”. (DTS)
Sumber: BERITA YUDHA (5/07/1968)
[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku II (1968-1971), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 58-59.