TURNAMEN GOLF PEREBUTKAN PIALA H. MUHAMMAD SOEHARTO[1]
Jakarta, Antara
Wakil Presiden H. Try Sutrisno diharapkan akan melakukan pukulan bola pertama pada pembukaan tumamen golf amal Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) kedua memperebutkan Piala H Muhammad Soeharto yang dijadwalkan berlangsung di padang golf Bumi Serpong Damai, 26 Juni mendatang.
Ketua Umum Panitia Penyelenggara H.Amir Imam Poero mengatakan di Jakarta Selasa, diharapkan 200 peserta akan ambil bagian dalam turnamen untuk menghimpun dana guna membiayai operasional Rumah Sakit Haji di Jakarta, Surabaya, Medan dan Ujungpandang.
“Dari penyelenggaraan tumamen pertama tahun lalu diperoleh dana sebesar Rpl miliar, tapi tahun ini kami berharap bisa menghasilkan setengahnya,” kata Imam Poero yang menambahkan harga satu tiket untuk bermain dijual Rp500.000.
Turnamen tersebut terbuka untuk umum dan dibagi dalam dua flight putra dan putri dengan berbagai hadiah menarik. Sementara itu, Ketua Umum IPHI Dr. Soelastomo mengatakan, IPHI yang didirikan dengan tujuan melestarikan kemabruran para haji itu ikut memprakarsai berdirinya Rumah Sakit Haji di Jakarta, Surabaya, Medan dan Ujungpandang. Dana organisasi iniberasal dari sumbangan YayasanArnal Bhakti Muslimin yang diberikan Presiden Soeharto sebesar Rp2 miliar, bantuan pemerintah Arab Saudi 7,6 milyar, sumbangan masyarakat dan iuran anggota. “Rumah Sakit Haji di Ujungpandang, Surabaya dan Medan kini sudah beroperasi sedangkan di Jakarta yang dibangun dengan biaya Rp24 miliar menurut rencana akan selesai November tahun ini,” kata Soelastomo yang didarnpingi Wakil Sekjen Ny. Pertiwi IPHI telah memberikan bantuan operasional kepada Rumah Sakit Haji Medan Rp150 juta, Ujungpandang dan Surabaya masing-masing Rp100 juta. Selain itu IPHI juga mendirikan beberapa Bank Perkreditan Rakyat (BPR) dan membantu usaha pengentasan kemiskinan pada 305 desa di Indonesia . (T/OK10/0K01!14/06/94 20:58)
Sumber : ANTARA(14/06/1994)
____________
[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari Buku “Presiden Ke II RI Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku XVI (1994), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal 662-662.