WKL. PRESIDEN AS KAGUMI KEBERANIAN INDONESIA MENGATASI KESULITAN EKONOMI

WKL. PRESIDEN AS KAGUMI KEBERANIAN INDONESIA MENGATASI KESULITAN EKONOMI[1]

 

Djakarta, Angkatan Bersenjata

Perundingan resmi antara pemerintah RI- AS jang masing2 diwakili Djenderal Soeharto dan Wk. Presiden Humbert Humphrey telah berlangsung Minggu pagi di Istana Merdeka dari djam 10.00 s/d 12.30.

Dalam perundingan jg berlangsung selama 2 1/2 djam maka telah dibitjarakan tiga masalah regional Vietnam. Hal ini diterangkan oleh Sekretaris Kabinet Brigdjen. Sudharmono SH kepada wartawan di Istana Merdeka beberapa saat sesudah perundingan selesai.

Selandjutnja diterangkan bahwa dalam perundingan itu pd. Presiden Djenderal Soeharto telah menguraikan tentang politik dalam & luar negeri dan terutama setjara terperintji tentang politik ekonomi Indonesia.

Dalam pada itu Wkl. Presiden Humphrey menjatakan rasa kagumnja atas keberanian Indonesia mengatasi kesulitan2 ekonominja dan terutama menjatakan kepertjajaannja atas kebidjaksanaan pimpinan Djenderal Soeharto (DTS)

Sumber: KOMPAS (06/11/1967)

[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku I (1965-1967), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 708-709.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.