Hadiri Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Presiden Soeharto Kunjungi Cungkup Monumen Pancasila Sakti
SABTU, 1 OKTOBER 1983 Pagi ini Presiden Soeharto bertindak selaku Inspektur Upacara pada peringatanHari Kesaktian Pancasila yang berlangsung di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur. Selesai upacara, Presiden dan Ibu Soeharto yang didampingi oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nugroho Notosusanto, Wakil Presiden Umar Wirahadikusumah beserta Ibu dan para undangan lainnya meninjau Cungkup dan keseluruhan kompleks Monumen Pancasila Sakti. (AFR)
________________________________________
Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 16 Maret 1983 – 11 Maret 1988”, hal 63. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003