1971-11-11 Presiden Soeharto Serahkan 300.000 Potong Pakaian Untuk Rakyat Irian Barat

Presiden Soeharto Serahkan 300.000 Potong Pakaian Untuk Rakyat Irian Barat[1]

 

KAMIS, 11 NOVEMBER 1971 Presiden Soeharto memberikan pakaian seharga Rp. 100 juta untuk masyarakat Irian Barat. Pemberian itu disampaikan melalui Menteri Dalam Negeri. Dalam hubungan ini Presiden mengharapkan agar pakaian­pakaian tersebut sudah sampai di tangan rakyat Irian Barat sebelum hari natal. Pakaian tersebut seluruhnya berjumlah 200.000 potong pakaian pria dan 100.000 potong pakaian wanita. (WNR).



[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 28 Maret 1968-23 Maret 1973”, hal 383. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.