1977-10-31 Pangkowilhan II: Tokoh Songgobuwono dan Sapu Angin Berhasil Ditangkap

Pangkowilhan II: Tokoh Songgobuwono dan Sapu Angin Berhasil Ditangkap[1]

 

SENIN, 31 OKTOBER 1977 Presiden Soeharto hari ini di Bina Graha menerima Pangkowilhan II, Letjen. Widodo, yang melapor tentang situasi keamanan daerah, terutama di Pulau Jawa. Pangkowilhan menjelaskan kepada para wartawan bahwa keamanan di daerah Pulau Jawa cukup dinamis dalam arti dinamika dari masyarakat bisa tertampung dan diberi kesempatan untuk menyalurkan aspirasi-aspirasinya.

Selain itu, dikatakannya bahwa tokoh organisasi “Songgobuono” yang ada di Jawa Timur telah ditangkap; orang tersebut telah dibina oleh tokoh PKI di Lamongan. Bahkan pengurus organisasi yang terdiri 20 orang itu, diantaranya 12 orang sudah ditangkap, dan dari 12 orang tersebut, ada 7 orang aktivis PKI. Dijelaskan pula bahwa organisasi ini dalam gerakannya memperlihatkan permainan hipnotis dan telepati guna menarik orang agar masuk kedalam organisasi itu. Juga organisasi Sapu Angin yang berada di Jawa Tengah telah berhasil dibongkar. Dari hasil penyidikan ternyata 7 orang pengurusnya adalah orang-orang PKI yang dicari sejak tahun 1966. (AFR).



[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 27 Maret 1973-23 Maret 1978”, hal 1960-1961. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta, Tahun 2003.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.