Buka Kongres Pertama HNSI, Presiden Soeharto: Majukan Masyarakat Lewat Sektor Perikanan[1]
SENIN, 19 MARET 1979, Pukul 10.00 pagi ini, bertempat di Istana Negara, Presiden Soeharto membuka kongres pertama HNSI. Dalam amanatnya, Kepala Negara mengemukakan bahwa ia melihat betapa pentingnya peranan HNSI. Oleh karena itu ia menginginkan agar HNSI menjadi wahana dari suatu gerakan untuk memajukan masyarakat lewat peningkatan sektor perikanan. Untuk itu, maka pertama-tama para nelayan harus diikutsertakan membicarakan masalah-masalah yang menyangkut kepentingan mereka. Dan justru karena HNSI merupakan suatu gerakan untuk memajukan masyarakat, maka HNSI hendaknya aktif dan bergerak di kalangan nelayan untuk membangkitkan kegairahan mereka, untuk memperlihatkan kemungkinan-kemungkinan baru dalam bidang perikanan, cara penangkapan, pemeliharaan, pengawetan, pemasaran dan sebagainya demi perbaikan dan peningkatan kehidupan para nelayan itu sendiri. Demikian dikatakan Presiden. (WNR)
[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 139. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003