1982-12-21 Presiden Soeharto Resmikan Dok dan Galangan Kapal di Cilincing Tanjung Priok

Presiden Soeharto Resmikan Dok dan Galangan Kapal di Cilincing Tanjung Priok

SELASA, 21 DESEMBER 1982 Pukul 10.00 pagi ini, Presiden dan Ibu Soeharto menghadiri peresmian pengoperasian fasilitas baru dok dan galangan kapal PT Pelita Bahari di Cilincing, Tanjung Priok, Jakarta. Dengan selesainya perluasan galangan kapal ini, maka Indonesia kini sudah mampu membuat kapal-kapal baru sampai ukuran 8.000 ton bobot mati; sebelumnya kemampuan itu hanya sampai 3.500 ton bobot mati saja.
Menyambut perluasan fasilitas galangan kapal ini, Presiden menilainya sebagai suatu prestasi yang besar, sebab dengan demikian kita bertambah maju dalam usaha untuk memenuhi sendiri segala kebutuhan pembangunan.
Lebih lanjut dikatakannya bahwa usaha untuk memenuhi kebutuhan pembangunan perhubungan laut itu merupakan usaha yang teramat penting bagi pembangunan bangsa Indonesia. Karena sebagai negara kepulauan yang berwawasan nusantara, tanpa kemampuan sendiri dalam menyediakan kapal-kapal laut yang memadai, Indonesia akan tetap memiliki titik rawan. Dan, dengan makin besar kemampuan galangan dan dok kita, maka ini berarti bahwa kita bertambah mampu menggerakkan modal, teknologi, keterampilan dana kemampuan sendiri. Demikian Presiden. (AFR)

_________________________________

Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 621-622. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta, Tahun 2003.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.