1984-02-27 Presiden Soeharto-Carstens Bicarakan Kerjasama Bilateral, Asean dan Masyarakat Eropa

Presiden Soeharto-Carstens Bicarakan Kerjasama Bilateral, Asean dan Masyarakat Eropa[1]

SENIN, 27 FEBRUARI 1984 Pukul 10.00 pagi ini Presiden Soeharto mengadakan pembicaraan dengan Presiden Carstens di Istana Merdeka. Pembicaraan yang terpusat pada masalah peningkatan hubungan bilateral antara kedua negara itu berlangsung selama lebih kurang dua jam. Antara lain kedua pemimpin telah membahas soal hubungan dagang antara kedua negara, dan kerjasama regional antara ASEAN dan ME.

Untuk menghormat kunjungan Presiden dan Nyonya Carstens di Indonesia, malam ini Presiden dan Ibu Soeharto menyelenggarakan jamuan makan kenegaraan di Istana Negara. Dalam kata sambutannya, Presiden telah mengungkapkan keyakinannya bahwa hubungan persahabatan antara kedua negara didasari oleh cita-cita mulia yang sama, yaitu cita-cita untuk memelihara kemerdekaan masing-masing, memperkukuh perdamaian serta mempererat kerjasama internasional untuk menciptakan kesejahteraan dunia.

Selanjutnya dikatakan oleh Kepala Negara bahwa Indonesia memandang Republik Federal Jerman sebagai lambang dari suatu bangsa yang telah berhasil bangun dari reruntuhan Perang Dunia II dan membangun negaranya sesuai dengan tuntutan-tuntutan zaman. Presiden juga menyatakan keyakinannya bahwa dengan kemajuan-kemajuan yang telah dicapai oleh Republik Federal Jerman itu kerjasama antara kedua negara akan dapat dikembangkan bersama di berbagai bidang. Khusus di bidang perdagangan, ia mengharapkan agar dapat dicapai keseimbangan dan meningkatnya peranan swasta Jerman Barat di Indonesia. (AFR)

______________________

[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 16 Maret 1983 – 11 Maret 1988”, hal 124. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.