Presiden Soeharto Resmikan Kelanjutan Pembangunan Hotel Banteng di Jakarta[1]
KAMIS 29 JANUARI 1970, Pagi ini Presiden Soeharto meresmikan kembali kelanjutan pembangunan proyek Hotel Banteng, dengan menekan tombol pengecoran. Menurut rencana, hotel ini nantinya akan merupakan hotel termodern di Indonesia. Pada peresmian ini, Presiden didampingi Radius Prawiro, dan Skretaris Negara Alamsyah. Sesudah peresmian, Presiden beserta tamu lainnya mengadakan peninjauan lokasi proyek.
[1] Dikutip dari buku Jejak Langkah Pak Harto 28 Maret 1968-23 Maret 1973.