DPR-GR RESES [1]
Djakarta, Sinar Harapan
Dewan Perwakilan Rakjat Gotong Rojong, setelah bekerdja selama-masa persidangan pertama jang dimulai tanggal 16 Agustus 1968 sampai dengan tanggal 28 September 1968 jang lalu, kini telah mendjalani masa resesnja selama kurang lebih setengah bulan jaitu, dimulai tanggal 30 September 1968 dan akan berachir tanggal 13 Oktober 1968 jang akan datang.
Sementara itu berdasarkan Keputusan Panitia Musjawarah tgl. 24 September 1968 dan rapat Pimpinan DPRGR tanggal 25 September 1968 telah di sidangkan lima Panitia dalam masa reses sekarang ini. Kelima Panitia itu masing2 adalah:
- Panitia Chusus RUU
- Panitia Anggaran
- Panitia Chusus Penjempurnaan Tata Terib
- Panitia Rumah Tangga dan
- Panitia Chusus Pentjabutan Penpres-Penpres. (DTS)
Sumber: SINAR HARAPAN (01/10/1968)
[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku II (1968-1971), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 90-91.