PRESIDEN AKAN SERAHKAN HADIAH LOMBA INSUS DAN TRI

PRESIDEN AKAN SERAHKAN HADIAH LOMBA INSUS DAN TRI

 

 

Jakarta, Antara

Presiden Soeharto tanggal 15 Januari 1990 di Istana Negara akan menyerahkan hadiah kepada para pemenang Iomba Insus, kelompok tani program Tebu Rakyat Intensifikasi (TRI), Supra Insus, kelompok tani ternak, serta Iomba antar Satpel Bimas.

Persiapan tentang pemberian hadiah itu dijelaskan Menteri Pertanian Wardojo kepada wartawan setelah melaporkan masalah itu kepada Presiden Soeharto di Cendana, Sabtu.

Wardojo menyebutkan pemenang pertama lomba Insus tahun 1988/89 adalah kelompok tani Mulya Jaya dari Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Pemenang kedua adalah kelompok Tani Maju dari Kediri, Jawa Timur, pemenang ketiga adalah kelompok Bina Rezeki.

Mentan menjelaskan pula pemenang Iomba Supra Insus berasal dari Kabupaten Ogan Komering Ulu Sumatra Selatan, yaitu Himpunan Supra Insus. Pemenang kedua berasal dari Bojonegoro Jawa Timur, dan pemenang ketiga adalah kelompok dari Sukohardjo Jawa Tengah.

Ia mengatakan kelompok Tani Makmur dari Klaten, Jawa Tengah, akan menerima hadiah sebagai pemenang pertama lomba kelompok tani TRI musim tanam 1987/88. Pemenang kedua dan ketiga masing-masing kelompok Fajar dari Majalengka, Jawa Barat, serta Mulya Jaya dari Jombang, Jawa Timur.

Sementara itu, perlombaan antara satuan pelaksana (Satpel) Bimas dimenangkan oleh Jawa Timur.

Wardojo menjelaskan dalam acara yang akan diikuti sekitar 350 petani dari berbagai daerah, Presiden Soeharto akan menyerahkan piagam, Tabanas.

 

 

Sumber : ANTARA(23/12/1989)

Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku XI (1989), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 785.

 

 

 

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.