PRESIDEN TERIMA MENRISTEK JEPANG

PRESIDEN TERIMA MENRISTEK JEPANG

 

 

Jakarta, Antara

Presiden Soeharto hari Senin di Jalan Cendana menerima Menteri Negara Ristek Jepang Ny. Akiko Santo yang menyampaikan keinginan pemerintahnya untuk meningkatkan kerja sama dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

Dalam keterangan singkatnya kepada pers seusai kunjungan kehormatan itu, Ny. Akiko mengatakan, selama sepuluh tahun ini Indonesia dan Jepang telah memiliki persetujuan untuk menjalin hubungan di bidang Iptek.

Ia mengatakan dalam pertemuan itu, Presiden menaruh perhatian besar terhadap penjelasan tentang usaha Jepang untuk menjaga keamanan pusat listrik tenaga nuklir (PLTN) di negara itu.

Ketika ditanya wartawan, “apakah perusahaan-perusahaan Jepang juga berkeinginan untuk membangun PLTN di Indonesia,” secara diplomatis wanita itu berkata “Presiden menaruh perhatian terhadap usaha Jepang menjaga keamanan PLTN-nya”.

Indonesia sedang mempersiapkan pembangunan PLTN di Gunung Muria Jawa Tengah untuk mengatasi kemungkinan kekurangan listrik di tanah air yang menggunakan sumber-sumber energi konvensional. Beberapa perusahaan asing telah menyatakan minatnya membangun PLTN itu.

 

 

Sumber : ANTARA (29/04/1991)

Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku XIII (1991), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 34-35.

 

 

 

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.