ROMBONGAN PRESIDEN MENUJU TUNISIA[1]
Jakarta, Suara Pembaruan
Presiden dah Ibu Tien Soeharto serta rombongan berangkat Sabtu malam ini menuju Tunisia, Amerika Serikat dan Iran untuk kunjungan selama 14 hari Presiden Soeharto dengan menggunakan pesawat DC-10 Garuda berangkat dari Bandara Halim Perdana kusuma menuju Abu Dhabi dan dari Abu Dhabi akan menuju Malta dan menginap satu malam. Dari Malta Presiden dan rombongan menuju Tunisia dan menginap selama 2 malam.
Dari Tunis, Kepala Negara yang didampingi Menlu Ali Alatas, Mensesneg Moerdiono, Menteri Perindustrian Tunky Ariwibowo, Ketua Pelaksana GNB Nana Sutresna dan penasihat ekonomi pemerintah Prof Widjojo Nitisastro menuju Seattle Amerika Serikat setelah transit satu jam di Bandara Andrews Washington. Di Seattle, Kepala Negara dan rombongan akan menginap selama 4 malam. Tanggal 26 November pukul 22.30 WIB direncanakan akan tiba kembali di Jakarta.(B-7)
Sumber: SUARA PEMBARUAN(l3/ ll/1992)
____________________________
[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari Buku “Presiden Ke II RI Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku XV (1993), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal 276-276.