SOEHARTO : SALAH SEORANG TOKOH ASIA BERPRESTASI
Presiden Soeharto dari Indonesia adalah salah satu dari enam tokoh Asia berprestasi yang dipilih oleh "Washington Times" di antara 20 tokoh dunia sekarang ini.
Pemilihan yang dilakukan oleh para editor surat kabar itu berdasarkan "penampilan dan prestasinya".
Ke-20 tokoh tersebut berasal dari Eropa lima orang, Timur-Tengah tiga orang dan Amerika Utma, Amerika Latin dan Afrika masing-masing dua orang, serta Asia enam orang.
Tokoh Asia lainnya yang terpilih sejak: 23 April hingga 14 Mei adalah Perdana Menteri Jepang Yasuhiro Nakasone, Presiden Pilipina Ferdinand Marcos, Perdana Menteri India Indira Gandhi, Pemimpin Cina Dong Xiao Peng dan Presiden Taiwan Chiang Chu Kuo.
Para pemimpin dari Eropa adalah Perdana Menteri lnggeris Margaret Thatcher, Kanselir Jerman Barat Helmut Kohl, Presiden Soviet Yuri Andropov, Presiden Perancis Francois Mitterand dan Paus Johannes Paulus II.
Para pemimpin Timur Tengah yang terpilih adalah Perdana Menteri Israel Menachem Begin, pemimpin PLO Yasser Arafat dan Ayatullah Khomeini dari Iran.
Dati Amerika Utma terpilih Presiden AS Ronald Reagan dan Perdana Menteri Kanada Pierre Elliott Trudeau. Amerika Latin adalah Presiden Meksiko de la Madrid dan pemimpin Kuba Fidel Castro.
Sedangkan dari Afrika terpilih Presiden Hosni Mubarak dari Mesir dan Perdana Menteri William Botha dari Afrika Selatan. (RA)
…
Washington, Merdeka
Sumber : MERDEKA (16/05/1983)
—
Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku "Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita", Buku VII (1983-1984), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 78.