1975-11-05 Presiden Soeharto Menerima Laporan Hasil Sidang Umum Federasi Insinyur Sedunia

Presiden Soeharto Menerima Laporan Hasil Sidang Umum Federasi Insinyur Sedunia

RABU, 5 NOVEMBER 1975 Presiden Soeharto siang ini menerima kunjungan Pengurus Pusat Persatuan Insinyur Indonesia (PII) di Bina Graha. Selain ketuanya, Ir. Tampubolon, hadir pula anggota-anggota pengurus lainnya, yaitu Ir. Loekito, Ir. Goerawan, Ir. Soetomo Adisasmito, Ir. Markaban, dan Ir. Wardiman. Dalam kesempatan itu, pimpinan PII telah melaporkan kepada Kepala Negara tentang hasil-hasil sidang umum ke-5 Federasi Persatuan Insinyur Sedunia (WFEO, World Federation of Engineers Organizations) yang baru-baru ini berlangsung di Tunisia. (AFR)

_______________________

Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 27 Maret 1973-23 Maret 1978”, hal 301. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta, Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.