1977-01-19 Presiden Soeharto Sumbang Korban Banjir Aceh

Presiden Soeharto Sumbang Korban Banjir Aceh[1]

 

RABU, 19 JANUARI 1977 Presiden Soeharto menyumbang Rp 15 juta untuk korban banjir di Aceh. Sumbangan tersebut diserahkan kepada Gubemur Aceh, Muzakkir Walad, ketika ia menghadap Presiden di Bina Graha, hari ini. Dalam penjelasannya, Gubemur Aceh mengatakan bahwa sumbangan tersebut akan digunakan untuk membangun kembali rumah-rumah para korban banjir di Kampung Bengga, Kecamatan Tangse, Kabupaten Aceh Pidie. Selain sumbangan berupa uang, Presiden juga memberikan 1.000 lembar sarung. (AFR)

[1] Dikutip langsung dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 27 Maret 1973-23 Maret 1978”, hal 445. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.