1985-07-22 Presiden Soeharto Instruksikan Penegndalian Pencemaran Lingkungan Secara Ketat

Presiden Soeharto Instruksikan Penegndalian Pencemaran Lingkungan Secara Ketat[1]

 

SENIN, 22 JULI 1985 Pada jam 09.00 pagi ini, Presiden Soeharto menerima Menteri Negara Kependudukan dan Lingkungan Hidup, Emil Salim, di Cendana. Usai pertemuan itu, Menteri mengatakan bahwa Presiden. Soeharto menginstruksikan agar pencemaran lingkungan dikendalikan secara ketat, serta dilakukan pengelolaan terpadu terhadap limbah industri, terutama limbah yang mengandung bahan beracun bahaya. Menteri juga mengatakan bahwa pemerintah aktif bersama dunia usaha dalam upaya mengendalikan limbah bahan beracun berbahaya.

Dalam pada itu Menteri mengemukakan bahwa Presiden telah memberikan petunjuk mengenai penanganan terpadu untuk mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan di kawasan Danau Toba, yang selama ini hutan pinusnya sering terbakar. (AFR)



[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 16 Maret 1983 – 11 Maret 1988”, hal 343. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.