1985-12-10 Menerima Peserta Raker LKBN Antara, Presiden Soeharto: Masyarakat Beri Informasi Yang Tepat

Menerima Peserta Raker LKBN Antara, Presiden Soeharto: Masyarakat Beri Informasi Yang Tepat

KAMIS, 10 DESEMBER 1985 Para peserta rapat kerja LKBN Antara, yang diadakan dalam rangka peringatan 50 tahun usia kantor berita nasional itu, menghadap Kepala Negara di Bina Graha pagi ini. Di hadapan 70 peserta rapat kerja dan pimpinan Antara tersebut, Presiden mengharapkan agar segenap jajaran Antara khususnya dan media massa umumnya, meningkatkan kesadaran tentang tanggungjawab mereka terhadap kepentingan dan kemajuan masyarakat dan bangsa. Berilah masyarakat kita informasi yang sebanyak-banyaknya dan setepat-tepatnya, tetapi bukan demi informasi itu sendiri melainkan demi kemajuan masyarakat dan bangsa kita, demikian dihimbau oleh Presiden. Menurutnya, di situlah letak tanggungjawab orang-orang yang bergerak dalam bidang media massa. (AFR)

__________________________

Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 16 Maret 1983 – 11 Maret 1988”, hal 678-679. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.