1987-02-05 Tiba di Malaysia, Presiden Soeharto Disambut Secara Militer

Tiba di Malaysia, Presiden Soeharto Disambut Secara Militer [1]

KAMIS, 5 FEBRUARI 1987 Pukul 10.00 waktu setempat pagi ini, Presiden dan Ibu Tien Soeharto tiba di Johor Baru, Malaysia, untuk kunjungan kerja selama 24 jam. Turut serta dalam rombongan ini antara lain Menteri/Sekretaris Negara Sudharmono, Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja, dan Menteri Muda/Sekretaris Kabinet Moerdiono. Di Bandar Udara Sultan Ismail, Presiden dan Ibu Soeharto disambut oleh Yang Dipertuan Agong Sultan Iskandar dan Raja Permaisuri Agong, yang adalah juga Sultan Johor, serta PM Mahathir dan isteri. Upacara penyambutan berlangsung secara militer, sekalipun kunjungan ini merupakan kunjungan kerja. (AFR)

______________

[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 16 Maret 1983 – 11 Maret 1988”, hal 573. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.