1989-02-22 Presiden Soeharto Bertolak Ke Jepang Menghadiri Pemakaman Kaisar Hirohito

Presiden Soeharto Bertolak Ke Jepang Menghadiri Pemakaman Kaisar Hirohito[1]

 

RABU, 22 FEBRUARI 1989 Pukul 07.30 pagi ini Presiden dan Ibu Soeharto bertolak dari bandar udara Halim Perdanakusuma menuju Tokyo, Jepang. Di Negeri Matahari Terbit itu Presiden dan Ibu Soeharto akan menghadiri upacara pemakaman Kaisar Hirohito yang menurut rencana berlangsung pada hari Jum’at lusa. Keberangkatan Kepala Negara dan rombongan dari bandar udara Halim Perdanakusuma, dilepas oleh Wakil Presiden dan Ibu Sudharmono beserta sejumlah menteri dan para pejabat tinggi lainnya. (DTS)

[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 21 Maret 1988 – 11 Maret 1993”, hal 131-132. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: Nazaruddin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.