PRESIDEN AKAN RESMIKAN PABRIK FARMASI HOECHST INDONESIA

PRESIDEN AKAN RESMIKAN PABRIK FARMASI HOECHST INDONESIA [1]

 

Jakarta, Antara

Presiden Soeharto secara resmi akan membuka pabrik farmasi Hoechst Pharmaceuticals of Indonesia PT di Jl. Jendral Achmad Yani Pulo Mas, Jakarta Bypass pada tgl. 3 Mei yang akan datang.

Peresmian ini dihadiri juga oleh banyak pejabat2 tinggi pemerintahan dan para industrialis, juga Ketua dari Pharmaceutical operations dari Farbwerke Hoechst AG; Jerman.

Hoechst Pharmaceuticals of lndonesia PT. merupakan suatu Joint venture antara Farbwerke Hoechst AG, Frankfurt – Jerman dan Zainal Abidin, Jakarta.

Kegiatan dibagian farmasi dilakukan oleh 160 pegawai. Banyak diantaranya menerima pendidikan tehnik di Jerman dan lain2 negara. Hoechst Pharmaceuticals of Indonesia P.T. dilengkapi dengan mesin2 yang memungkinkan pembuatan tablet, dragee, kapsul, oral dan parenteral solution.

Disamping obat2 yang telah terkenal dan menunjukkan hasil penggunaan yang baik sejak bertahun-tahun seperti obat penawar rasa sakit novalgin, juga obat2 baru hasil riset mutakhir dari Hoechst sudah diolah disini, umpamanya obat saluretic lasix, obat oral antidiabetic daonil dan preparat baru joint yang khusus di buat untuk mengganyang cacing tambang.

Untuk memperingati peresmian pabrik Hoechst ini, suatu bingkisan berupa obat2an dipabrik ini seharga lebih dari Rp. 1.000.000,- dihadiahkan kepada Presiden untuk rakyat Indonesia. (DTS)

Sumber: ANTARA (01/05/1973)

[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku III (1972-1975), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 193.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.