PRESIDEN TERIMA SURAT KEPERCAYAAN 4 DUBES

PRESIDEN TERIMA SURAT KEPERCAYAAN 4 DUBES

Presiden Soeharto kembali menegaskan, Indonesia memberikan dukungan yang tak tergoyahkan terhadap perjoangan rakyat Palestina yang adil serta perjoangan negara-negara Arab melawan kesewenang-wenangan Israel. Oleh karena itu Indonesia akan tetap dan selalu mendukung perjoangan negara-negara Arab dan bangsa Palestina dalam menghadapi Israel.

Penegasan Kepala Negara ini disampaikan hari Sabtu di Istana Merdeka setelah menerima surat-surat kepercayaan dari Dubes Yordania yang baru Majed Al Haj Hasan.

Dalam kesempatan terpisah di tempat yang sama Presiden Soeharto berturut­turut juga menerima surat-surat kepercayaan Dubes Republik Rakyat Bulgaria, Yuli Bahnev, Dubes Kanada Earl Gordon Drake dan Dubes Republik Perancis Jean M. Soulier.

Menyinggung masalah hubungan Indonesia-Yordania, Presiden Soeharto menyatakan hubungan persahabatan yang erat antara kedua negara itu didasari oleh persamaan pikiran dan gagasan mengenai kemanusiaan yang luhur dan mengenai perlunya dibangun dunia yang damai dan lebih adil dari yang kita rasakan selama ini.

"Kita juga sama-sama mengakui hak setiap bangsa untuk menentukan nasibnya sendiri, untuk menentukan masa depan menurut jalannya sendiri dan mengejar tujuan yang dianggapnya baik," ucap Presiden.

Indonesia dan Yordania banyak memiliki persamaan pandangan dan sikap seperti yang dilakukan selama ini dalam forum-forum internasional seperti di PBB, dalam kelompok Non Blok, dalam Konperensi Islam, dalam barisan Dunia ke tiga dan sebagainya.

Memberikan pidato balasan ketika penyerahan surat-surat kepercayaan Dubes Kanada Earl Gordon Drake, Presiden berkata bahwa ia menyaksikan dengan gembira perhatian dan pengertian yang diberikan oleh Kanada terhadap perkembangan Asean.

Di samping itu sikap Kanada yang mendukung usaha-usaha Asean dalam mengatasi masalah-masalah di kawasan ini dan keinginan Kanada untuk ikut serta secara aktif menciptakan perdamaian dunia dan kemakmuran bangs-bangsa merupakan sumbangan besar bagi terbinanya stabilitas di kawasan ini.

Presiden juga menyinggung masalah bantuan dan kerja sama ekonomi Kanada. "Namun, pembangunan sosial dan ekonomi kami dan semua negara yang sedang membangun lainnya akan berjalan lebih lancar jika terwujudnya tata ekonomi dunia yang lebih adil," ucapnya.

Peyelesaian Kampuchea

Ketiak menerima surat-surat kepercayaan Dubes Perancis Jean M. Soulier Kepala Negara menyatakan terima kasih kepada Pemerintah Perancis atas pengertian yang mendalam terhadap usaha negara-negara ASEAN dalam membangun mewujudkan kemajuan, stabilitas dan perdamaian dikawasan ini.

"Kini ASEAN sedang berusaha keras untuk membantu menyelesaikan masalah Kampuchea secara politik dan mengharapkan semua negara cinta damai turut pula mendorong langkah-langkah kearah terwujudnya penyelesaian masalah ini" (RA)

…

Jakarta, Pelita

Sumber : PELITA (06/12/1982)

Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku "Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita", Buku VI (1981-1982), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 960-961.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.