TUJUH DUBES DILANTIK PRESIDEN SABTU INI

TUJUH DUBES DILANTIK PRESIDEN SABTU INI

Presiden Sabtu ini di Istana Negara melantik tujuh dutabesar Rl, enam di antaranya adalah diplomat dari jajaran Departemen Luar Negeri dan seorang dari Hankam.

Menurut Sekretaris Negara, mereka adalah : Mas Soerjadi Kromomihardjo sebagai Dubes di Republik Finlandia berkedudukan di Helsinki. Abdurrachman Gunadirdja Dubes di Republik Irak berkedudukan di Baghdad.

Gusti Rusli Noor Dubes di Kerajaan Belgia dan Keharpatihan Luxemburg merangkap sebagai kepala Perwakilan RI untuk Komisi Masyarakat masyarakat Eropa berkedudukan di Brussel.

Zahar Arifin Dubes untuk Republik Sosialis Cekoslovakia berkedudukan di Praha Akosah Dubes di Republik Bulgaria berkedudukan di Sofia Leon Haroen Iskandar Soemantri Dubes untuk Kerajaan Spanyol berkedudukan di Madrid dan Mayor Jenderal TNI (Purn.) Barkah Tirtadjaja Dubes untuk Republik Arab Mesir berkedudukan di Kairo. (RA)

Jakarta, Merdeka

Sumber : MERDEKA (20/11/1982)

Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku "Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita", Buku VI (1981-1982), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 938-939.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.