1980-06-05 Presiden Soeharto Harapkan Ketegasan Sikap Majelis-Majelis Ulama Mengenai Pancasila

Presiden Soeharto Harapkan Ketegasan Sikap Majelis-Majelis Ulama Mengenai Pancasila[1]

 

KAMIS, 5 JUNI 1980 Presiden Soeharto menyatakan rasa puasnya atas hasil-hasil yang dicapai oleh Musyawarah Nasional ke-2 MUI yang berlangsung di Jakarta baru-baru ini. Menteri Agama Alamsyah mengatakan hal itu selesai diterima Kepala Negara di Bina Graha hari ini. Dikatakannya pula bahwa Presiden mengharapkan agar majelis-majelis agama lainnya juga mempunyai ketegasan sikap yang sama mengenai Pancasila maupun pembangunan. (AFR)



[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 303. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.