1980-11-27 Antisipasi Paceklik & Bencana Alam, Presiden Soeharto Instruksikan Bulog Sediakan Bahan Pangan

Antisipasi Paceklik & Bencana Alam, Presiden Soeharto Instruksikan Bulog Sediakan Bahan Pangan

KAMIS, 27 NOVEMBER 1980 Menteri Muda Urusan Koperasi/ Kepala Bulog hari ini menghadap Presiden Soeharto di Cendana. Dalam pertemuan itu Kepala Negara berpesan kepada Menteri Bustanil Arifin agar lebih hati-hati dan waspada dalam penyediaan bahan pangan, menghadapi musim paceklik dan kemungkinan terjadinya banjir serta bencana alam di beberapa daerah tertentu. Dalam hubungan ini Presiden menginstruksikan agar Bulog mulai sekarang mempersiapkan penyediaan pangan di daerah-daerah yang biasa terkena banjir. Selain itu, dalam rangka menghadapi Hari Natal dan Tahun Baru, Bulog diinstruksikan pula untuk meningkat operasi-operasi pasar. (AFR)

 

_________________________

Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 357. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta, Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.