1981-07-1981 Menerima Dirjen Pariwisata, Presiden Soeharto Tekankan Pariwisata Buka Lapangan Kerja

Menerima Dirjen Pariwisata, Presiden Soeharto Tekankan Pariwisata Buka Lapangan Kerja[1]

SELASA, 21 JULI 1981 Presiden Soeharto pagi ini, di Cendana, menerima Direktur Jenderal Pariwisata, Achmad Tirtosudiro. Achmad Tirtosudiro menghadap untuk menyampaikan laporan tentang perkembangan terakhir sektor industri pariwisata di Indonesia. Sehubungan dengan itu, Kepala Negara memberikan pengarahan kepadanya agar benar-benar memperhatikan pengembangan kepariwisataan. Ditekankannya agar didalam mengembangkan kepariwisataan benar-benar diusahakan pembukaan kesempatan kerja, selain dari mencari jalan bagaimana meningkatkan penerimaan devisa melalui sektor ini. (AFR)



[1] Dikutip dari buku “Jejak Langkah Pak Harto 29 Maret 1978 – 11 Maret 1983”, hal 445-446. Buku ini ditulis oleh Team Dokumentasi Presiden RI, Editor: G. Dwipayana & Nazarudin Sjamsuddin dan diterbitkan PT. Citra Kharisma Bunda Jakarta Tahun 2003

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.