PERDAMAIAN LANGGENG SULIT DITEGAKKAN
PRESIDEN :
Presiden Soeharto dalam pesan perdamaiannya menyambut Hari Lingkungan Hidup dan Perdamaian Sedunia mengatakan, perdamaian yang langgeng sulit ditegakkan selama belum terbina keselarasan antara manusia dan lingkungan alam, manusia dan manusia, manusia dan masyarakat, serta keselarasan hubungan antara sesama bangsa.
Dalam rangka menyambut Hari Lingkungan Hidup dan Perdamaian Dunia, 5 Juni, Presiden Soeharto dan 24 kepala negara lain baik dari negara maju maupun berkembang, menyampaikan pesan perdamaian secara serempak pada tanggal tersebut. Perayaan Hari Lingkungan Hidup Sedunia kali ini dipusatkan di Nairobi.
Afrika
Presiden Soeharto menyatakan, sejarah telah menunjukkan adanya kaitan erat antara lingkungan dan perdamaian. Ketika manusia mulai menguras lingkungan alam, terputuslah keselarasan hubungan antara manusia dan lingkungan.
Dengan begitu, manusia mulai menggoyahkan sendi-sendi kehidupan lingkungan, dan pada akhirnya menimbulkan ketegangan sosial.
Menurut Presiden, keselarasan hubungan antara bangsa sekarang cenderung berkurang. Akibatnya, persengketaan mulai timbul, dan tidak jarang disertai letusan senjata. Sengketa telah merusak sumber daya alam dan merobek-robek harmoni kehidupan sosial. (RA)
…
Jakarta, Suara Karya
Sumber : SUARA KARYA (05/06/1986)
—
Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku VIII (1985-1986), Jakarta : Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 408-409.