PRESIDEN SOEHARTO TERIMA SURAT KEPERCAYAAN DUBES QATAR

PRESIDEN SOEHARTO TERIMA SURAT KEPERCAYAAN DUBES QATAR [1]

 

Jakarta, Antara

Presiden Soeharto di Istana Merdeka, Rabu pagi, menerima surat kepercayaan dari Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Negara Emirat Qatar untuk Indonesia, Mubarak Naser Al Kuwari. Ia adalah duta besar pertama untuk Indonesia.

Presiden Soeharto dalam pidatonya menyatakan, penugasan dubes tsb merupakan lembaran baru yang penting bagi hubungan persahabatan dan persaudaraan antara kedua negara.

“Hubungan itu jelas mempunyai kemungkinan yang luas untuk dikembangkan di masa datang. Karena itu kedua negara perlu bersama-sama mengusahakan agar perluasan hubungan itu dapat diisi dengan kegiatan nyata yang langsung dapat mengantarkan masyarakat kedua negara kepada kemajuan dan kesejahteraan,” demikian Presiden.

Dubes Qatar dalam pidatonya menyatakan, ia ingin menekankan hubungan persaudaraan yang berdasarkan agama Islam yang kokoh serta perasaan timbal balik yang mendalam dan mengikat rakyat kedua negara.

“Saya akan menggunakan seluruh kemampuan saya untuk mempererat hubungan persaudaraan yang telah terjalin dengan baik antara kedua negara,” demikian Dubes Mubarak Nase Al Kuwari. (DTS)

Sumber: ANTARA (17/09/1975)

[1] Dikutip sesuai tulisan dan ejaan aslinya dari buku “Presiden RI Ke II Jenderal Besar HM Soeharto dalam Berita”, Buku III (1972-1975), Jakarta: Antara Pustaka Utama, 2008, hal. 670.

Kenapa tidak meninggalkan komentar?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.